Minggu, 16 Januari 2011

ngukur yukk !! ^^

Panjang 5 m, lebar 5 m, bisa diartikan sebagai luasan suatu bidang.
Apakah bisa juga dipakai untuk mengetahui ukuran kebahagiaan?.
Ukuran kebahagiaan itu sebenarnya bagaimana?.
Apakah kebahagian itu bisa dikatakan panjang atau pendek, banyak atau sedikit, lebih atau kurang, dan seterusnya??.
Jika aku punya harta banyak apakah aku sudah bahagia?, punya keluarga utuh ?, bisa bersantai?, punya otak encer?, usaha yang sukses?, terkenal?, ataukah dapat mengelilingi dunia maka aku akan merasa bahagia?.


Bagaimana dengan pertanyaan apakah kebahagiaan itu bisa dinilai orang yang sekedar melihatnya saja tanpa merasakannya.
Perhatikan komentar orang di sekitarmu yang biasa dengan enteng berkata “ enak ya jadi orang kaya bisa beli semua barang sekehendak hati, tidak seperti saya tiap hari pas-pas an ”.
Sehingga tanpa sadar orang itu sudah menyimpan memory di otaknya bahwa untuk bahagia harus jadi orang kaya.
Tanpa sadar pula dia melakukan segala usaha untuk membuat dirinya bahagia < siapa sih yang tidak ingin bahagia >.
Kelanjutan dari ketidaksadarannya, otaknya terprogram untuk mengindahkan segala halangan untuk kebahagiannya.
Informasi terdahulu yang sedari kecil masuk tentang salah dan benar pun sudah dikuasai program tadi agar langsung dihancurkan pada saat terjadi proses berpikir.
Segala memory tentang sesuatu yang menghalangi untuk kaya disimpan di memory paling belakang otak. Ha !!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar